Mendag : Indonesia Jangan Hanya Jadi Pasar dan Tergantung Negara Lain

Pekanbaru, 26 September 2022, pelakubisnis.com – Menteri Perdagangan  Zulkifli  Hasan  berharap dunia  akademisi, khususnya di Universitas Riau mampu melahirkan gagasan cemerlang dalam menghadapi tantangan global  agar  Indonesia  menjadi  negara  maju  pada  2045.  Menurutnya,  para  akademisi  harus memikirkan terobosan agar Indonesia tidak hanya menjadi pasar dan bergantung pada negara lain.

Demikian  ditegaskan Zulkifli Hasan dalam kuliah umum di Universitas Riau,Pekanbaru, Riau pada  26/9.  Turut  mendampingi  dalam  kuliah  umum  Kepala  Badan  Kebijakan Perdagangan Kasan.

“Diharapkan kampus menjadi tempat berdiskusi untuk kemajuan Indonesia. Jika kita tidak bersiap diri maka Indonesia hanya akan menjadi pasar hanya tergantung dari negara lain. Oleh karena itu, saya mengajak para akademisi untuk berdiskusi agar Indonesia lebih produktif untuk mencapai cita-cita,” ujar Zulkifli Hasan.

Diungkapkannya, jika ingin menjadi negara maju pada 2045, Indonesia harus menyerbu pasar dunia. Untuk  itu,  Kementerian  Perdagangan  telah  membuka  pasar,  salah  satunya  melalui  persetujuan dagang dengan Uni Emirat Arab (UEA). Melalui negara ini, Indonesia dapat menyerbu pasar besar di negara-negara  kawasan  Asia  Selatan,  Asia  Tengah,  Timur  Tengah,  Afrika,  Eropa  Timur,  hingga Amerika Selatan.

“Oleh karena itu, saya buat ‘tollway’-nya agar produk usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM); pertanian, dan semua produk dari Indonesia bisa menyerbu pasar global,”tambah  Zulkifli Hasan.

Zulkifli  hasan  melanjutkan,  agar  pasar  dalam  negeri  Indonesia  kokoh,  Kementerian Perdagangan  mengundang  pelaku  usaha  besar  untuk  membantu  pelaku  usaha  di  daerah.  Di antaranya dengan menyuplai produk untuk kebutuhan masyarakat di daerah.“Pelaku usaha besar juga diharapkan dapat melakukan ekspansi ke negara lain,”imbuhnya.

Zulkifli   Hasan   juga   menyampaikan,   Indonesia   mempunyai   potensi   yang   luar   biasa, khususnya sumber daya manusia kreatif yang tidak kalah dengan negara lain. “Untuk itu diharapkan dari UNRI dapat melahirkan gagasan yang lebih produktif,”pungkas Mendag Zulkifli Hasan.

Sebelumnya, Zulkifli Hasan juga memberikan kuliah umum di Universitas Muhammadiyah Riau  dan  Universitas  Islam  Riau.  Dalam  kuliah  umum  tersebut,    Zulkifli  Hasan  mengajak mahasiswa turut menentukan arah tujuan Indonesia di tengah dinamika geopolitik dunia. []sp