Seminar dan Pameran di Hari Listrik Nasional Ke-74

Jakarta, 9 Oktober 2019, pelakubisnis.com- Masyarakat Ketenagalistrikan Indonesia (MKI)  menggelar Seminar dan Pameran Hari Listrik Nasional ke-74 (HLN74) di Jakarta Convention Center (JCC) pada 9 – 11 Oktober 2019.  Mengusung tema “Keberlanjutan Sektor Ketenagalistrikan dalam Era Industri 4.0”, acara ini sejalan dengan program pemerintah mempersiapkan sektor ketenagalistrikan untuk mendukung industri 4.0.

Noesita Indriani, Ketua Panitia HLN74 menjelaskan, seminar ini diharapkan dapat memberi jawaban dan masukan untuk pemerintah yang sedang mempersiapkan Listrik 4.0 yang antara lain tentang Pengembangan Distributed Generation, Micro-grid & Distributed Storage, smart grid and battery/energy storage system dan sejumlah regulasi seperti Revisi Grid Code, regulasi yang terkait dengan baterai/ESS dan regulasi terkait bisnis SPLU (Sarana Pengisian Listrik Umum) dan SPKLU (Sarana Pengisian Kendaraan Listrik Umum) untuk melengkapi Perpres mobil listrik yang sudah diterbitkan.

Beragam teknologi dan produk terkini yang terkait listrik 4.0 dipamerkan di HLN74. Di kategori mobil listrik tampil beberapa merek seperti Citroen Mehari, Bus TransJakarta, Mercedez Benz E300,  dan Tesla Model 3. Tak ketinggalan, Komunitas Sepeda & Motor Listrik yang membawa beberapa produk sperti becak listrik, skateboard, otoped, sepeda listrik, Torque Kit Hub, Seliged, BMW R27, Motor BGF Bintang dan Honda ST70/Dax serta motor Gesit milik Wika Group.

Ketua Umum MKI, Supangkat Iwan Santoso mengatakan, sudah ketujuh kalinya MKI menyelenggarakan acara ini. Pada HKN ke-74 ini sekitar 40% area pameran dialokasikan sebagai sarana sosialisasi, promosi dan mendorong listrik 4.0 oleh berbagai stakeholder terkait dimana  MKI memberi kesempatan bagi  lebih dari 20 Perguruan Tinggi, Lembaga Riset, Asosiasi dan Institusi dan pihak lainnya untuk menyampaikan pesan dan menginformasikan segala kegiatan yang terkait dengan ketenagalistrikan tanah air.

Pada kesempatan itu Supangkat menambahkan, terdapat 4 organisasi profesi yang ikut terlibat hingga terlaksananya Seminar dan Pameran HLN ke-74 kali ini. Keempat asosiasi itu adalah Prakarsa Jaringan Cerdas Indonesia (PJCI), Council on Large Electric Systems (CIGRE), Himpunan Ahli Pembangkit Tenaga Listrik Indonesia (HAKIT), dan Masyarakat Konservasi dan Efisiensi Energi Indonesia (MASKEEI).  []sr